Kamis, 25 Januari 2018

Ternak Unggas Cantik, Angsa

BEAUTIFUL ODET !!!

Hasil gambar untuk angsa putih




Angsa merupakan salah satu burung air yang ukurannya sangat besar. Spesies angsa diantaranya angsa Putih, Wooper. Angsa tersebut berukuran besar, lebih besar dibandingkan dengan spesies lainnya. Bentangan sayapnya saja bisa sampai 3 meter panjangnya. Apabila angsa berenang di kolam, maka bisa menjadi pemandangan yang sangat indah. Bulunya yang putih bersih dan dilengkapi dengan lehernya yang jenjang, menjadi kelebihan dari angsa kala berenang di air.

Di beberapa negara angsa dianggap sebagai simbol kesetiaan. Dulu Sering kita melihat gambar angsa sedang  berenang ditengah kolam menjadi gambar utama kartu undangan. Bahkan dinegeri tirai bambu, orangtua akan memberikan hadiah angsa kepada anaknya yang akan memasuki gerbang pernikahan. Dengan harapan keluarga anaknya akan langgeng, penuh dengan cinta dan kesetiaan.




Beternak kini tidak hanya didominasi oleh ayam, burung, bebek, entok. Bahkan ternak angsa kini mulai dikembangkan menjadi suatu usaha peternakan. Di Indonesia saat ini belum begitu banyak yang memelihara angsa untuk tujuan peternakan yang dikelola secara profesional. Umumnya orang memelihara angsa hanya untuk sampingan atau hobi saja.

Langkah Dasar Berternak Angsa 

  1. Penentuan Bibit Angsa
Pilihlah dari jenis angsa yang bagus yang mempunyai kelebihan pada postur tubuhnya yang besar dan produktivitas telur yang tinggi. Dengan pemilihan bibit yang berkualitas maka anakan yang dihasilkannya akan mewarisi sifat indukannya yang berpostur besar dan produktivitas telur banyak. Jenis angsa yang berkualitas bagus itu jenis angsa Toulouse, Ambden, African, Pilgrim dan Chinese. Mungkin jika kesulitan dalam mencari bibit impor bisa menggunakan bibit lokal yang mempunyai kelebihan pada dagingnya yang banyak dan sering telur.
  1. Membuat kandang untuk angsa
Kandang angsa berukuran besar. Biasanya terbuat dari bambu dengan ruangan yang sangat luas. Untuk kandang anakan disekat agar jangan membaur dengan angsa yang remaja dan dewasa. Angsa yang anakan diletakkan dalam kandang khusus yang mempunyai penghangat dari bohlam listrik agar anakan tetap dalam kondisi hangat. Untuk kandang usahakan dalam kondisi kering. Untuk itu dianjurkan lantai terbuat dari semen agar mudah membersihkannya.
Disamping itu untuk kandang angsa pada bagian samping diusahakan tertutup rapat agar angin tidak mudah masuk. Bisa juga dengan ditutup plastik disekeliling kandang. Untuk kandang temapat bertelur angsa bisa dibuat dengan ukuran 30x30x30cm. Alas kandang angsa bertelur terbuat dari jerami atau serutan kayu.
  1. Masa untuk memanen daging dan telur
Angsa Indukan
Angsa dapat dikonsumsi dagingnya pada umur 4-6 bulan. Sedangkan bila akan memanen telur biasanya saat angsa berumur 1 tahun. Masa produktivitas angsa termasuk lama yaitu sekitar 10 tahun. Dalam sekali masa produksi angsa bisa menghasilkan sekitar lebih dari 10 telur.

Jenis Jenis Pakan Angsa

Untuk mendapatkan suplai protein alami, bisa diberikan tambahan berupa ikan segar, yuyu atau kepiting, keong, bekicot. Sebelum diberikan usahakan bahan tersebut dibersihkan, dihaluskan atau diiris halus agar angsa tidak tersedak oleh tulang atau cangkang dari kepiting. Dengan pemberian makanan berupa protein alami dari sekitar kita, hal itu bisa meningkatkan produktivitas telur hingga bisa mencapai 80%.



sumber : 








2 komentar:

  1. GAME CASINO TERBARU WM CASINO ! BET HANYA 5RIBU SAJA ANDA BISA MERAIH
    KEUNTUNGAN JUTAAN RUPIAH JIKA BERUNTUNG! MAINKAN SEKARANG JUGA~
    INFOMASI LEBIH LANJUT SILAKAN KUNJUNGI WEBSITE RESMI KAMI
    DI WWW. BOLAVITA .CLUB

    ATAU BISA CHAT KAMI DI:
    WA : 0812-2222-995
    PENDAFTARAN GRATIS !!!

    BalasHapus